Selasa, 04 Juli 2017

Mari Memahami Cara Kerja Mesin Diesel 4 Tak

Mari Memahami Cara Kerja Mesin Diesel 4 Tak - Hallo sahabat SALSABIN informasi yang kamu lihat saat ini adalah tentang Mari Memahami Cara Kerja Mesin Diesel 4 Tak. Perlu diketahui bahwa Salsabin memberikan informasi ini dengan harapan berguna bagi kamu yang membutuhkannya. Semoga info yang berada pada kategori 4 Tak, Cara, Diesel, Kerja, Mesin, ini dapat menambah wawasan kamu. Akhir kata dari kami, selamat membaca.

Baca juga


Apa itu Mesin Diesel 4 Tak?

Mesin diesel hadir pada akhir abad ke-19 ketika para ilmuwan mulai mencari jalan untuk menggantikan mesin uap dan mesin bensin yang dianggap berbahaya dan kurang efisien. Secara garis besar mesin diesel dibagi menjadi 2 yaitu mesin diesel 4 langkah (4 tak) dan mesin diesel 2 langkah (2 tak). Disini kita akan membahas prinsip kerja mesin diesel 4 langkah atau sering disebut mesin diesel 4 tak.

Secara umum pengertian mesin diesel 4 tak adalah sebuah mesin yang bekerja menghasilkan tenaga dengan memerlukan 4 proses langkah naik turun piston , dua kali rotasi kruk as dan satu putaran noken as (camshaft). Atau bisa juga dinamakan mesin 4 tak yaitu karena dalam satu proses kerjannya mesin motor tersebut membutuhkan 4 langkah kerja untuk satu kali proses.

Prinsip Kerja Mesin Diesel 4 Tak

Urutan kejadian yang berulang secara teratur dan dalam urutan yang sama disebut sebuah daur (Cycle). Beberapa kejadian berikut, membentuk sebuah daur kerja mesin diesel :
  1. Daur kerja mesin diesel yang pertama adalah Mengisi silinder dengan udara segar.
  2. Daur kerja mesin diesel yang kedua adalah Penekanan isi udara yang menaikkan suhu sehingga kalau bahan bakar di injeksikan, akan segera menyala dan terbakar secara efisien.
  3. Daur kerja mesin diesel yang ke3 yaitu Pembakaran bahan bakar dan pengembangan gas panas.
  4. Mengosongkan hasil pembakaran dari silinder.

Secara singkat prinsip kerja mesin diesel 4 langkah yaitu seperti penjelasan diatas Kalau keempat kejadian pada mesin diesel ini diselesaikan, maka daur diulangi. Kalau masing-masing dari keempat kejadian ini memerlukan langkah torak yang terpisah, maka daurnya disebut daur empat langkah maka disebut mesin diesel 4 langkah.

Cara Kerja Mesin Diesel

Langkah Hisap
Pada langkah ini campuran bahan bakar dan udara dihisap ke dalam silinder oleh vacum yang dihasilkan oleh gerakan piston dari TMA (titik mati atas = posisi teratas piston) kebawah menuju TMB (titik mati bawah = posisi terbawah piston). Pada langkah ini katup masuk terbuka (pada gambar ada di sebelah kiri) dan katub buang tertutup.

Langkah Kompresi
Pada langkah ini kedua katup tertutup dan piston bergerak dati TMB ke TMA sehingga campuran udara dan bahan bakar dimampatkan/dikompresikan sehingga tekanan dan temperaturnya naik sehingga campuran udara dan bahan bakar siap untuk dibakar.

Langkah Kerja
Pada akhir langkah kompresi kurang lebih posisi poros engkol 5 derajat sebelum TMA busi memercikkan bunga api sehingga campuran bahan bakar dan udara yang telah terkompresi terbakar, terjadi kenaikan temperatur dan tekanan secara besar dan tiba tiba sehingga mampu mendorong piston dari TMA ke TMB .Langkah usaha ini juga sering disebut langkah ekspansi,kedua katub masih tertutup.

Langkah Buang
Sisa gas pembakaran dibuang keluar silinder melalui katub buang yang terbuka dan juga oleh dorongan piston saat bergerak dari TMB menuju TMA. Siklus ini berlulang terus selama mesin hidup. Satu siklus 4 langkah=2 putaran poros engkol/poros mesin .

Demikianlah tentang Mari Memahami Cara Kerja Mesin Diesel 4 Tak

Diharapkan informasi ini bisa berguna untuk kamu dan sampai jumpa pada informasi terupdate Salsabin berikutnya. Salam.

"Kamu telah membaca Mari Memahami Cara Kerja Mesin Diesel 4 Tak dengan alamat link: https://salsabin.blogspot.com/2017/07/mari-memahami-cara-kerja-mesin-diesel-4-tak.html. Jika bermanfaat, silahkan di share ke sahabat-sahabat kamu. Ingatlah, 1 share adalah 1 kebaikan, jadi bagikanlah."

This post have 0 komentar

Terimakasih atas komentar positif yang anda berikan
EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post